|
Sinopsis Buku: Buku ini merupakan buku panduan yang sudah terbukti efektif membantu Anda memilih orang yang tepat untuk menjadi pasangan hidup. Dr. Warren menawarkan wawasan terhadap pertanyaan-pertanyaan seperti:
* Apakah ketujuh tanda bahaya bagi pasangan yang mempertimbangkan pernikahan? * Apakah pertentangan-pertentangan yang terjadi dapat dihadapi bersama seumur hidup? * Apakah semua perbedaan dan persamaan kritis itu membangun atau menghancurkan suatu hubungan ? * Apakah citra tentang "orang yang sempurna" membantu saya dalam memilih pasangan hidup? * Apakah yang menjadi kualitas terpenting yang harus saya cari di dalam diri calon pasangan hidup? Jika Anda sedang mencari seseorang, memulai suatu hubungan atau serius mempertimbangkan pernikahan atau ingin menikah kembali, buku ini akan menolong dalam memilih pasangan hidup yang Anda cintai dan hidup bahagia bersamanya sampai selamanya. DAFTAR ISI: Prinsip 1: Lenyapkan Tujuh Penyebab Salah Pilih Prinsip 2: Bangun Gambaran Mengenai Pasangan Ideal Anda Prinsip 3: Temukan Orang yang Mempunyai Banyak Kesamaan Prinsip 4: Pastikan Anda Sehat Sebelum Menikah Prinsip 5: Temukan Cinta yang Mendalam di Hati - dan Ungkapkan dengan Hati-hati Prinsip 6: Matangkan Cinta Birahi Sebelum Memutuskan untuk Menikah Prinsip 7: Kuasai Seni Keintiman Prinsip 8: Belajar Melenyapkan Konflik Jalan Cinta Prinsip 9: Jangan Melangkah Sebelum Mampu Mengikrarkan Komitmen Seumur Hidup dengan Tulus Prinsip 10: Rayakan Pernikahan Anda dengan Dukungan Penuh dari Keluarga dan Teman Kesimpulan Resensi Buku:
Buku Sejenis Lainnya:
Advertisement |