|
Sinopsis Buku: Makanan siap saji yang bisa dimakan di mana saja dan kapan saja, cukup dengan menuangkan air panas dan menunggu tiga menit. Itulah Cup Noodle, mie gelas yang telah merubah kebiasaan makan.
Mie instan pertama, Chicken Ramen produksi Nissin yang sukses besar telah melahirkan ratusan pesaing. Akibatnya, pasar mie instan Jepang mengalami stagnasi dan keuntungan pun terus menurun. Saat itu, direktur Nissin dan pencipta mie instan, Momofuku Andou yang berusaha melebarkan pasar ke luar negeri menyadari perbedaan budaya dan melahirkan sebuah ide, mie instan yang dijual bersama dengan wadahnya sehingga bisa dimakan di mana saja dan kapan saja. Ide inilah yang dia beri pada empat orang peneliti untuk diwujudkan. Produk ini adalah makanan yang sama sekali baru. Bukan hanya sekedar praktis, tapi akan mengubah budaya makan masyarakat. Mie instan memang telah membawa makanan yang praktis ke setiap rumah, tapi Cup Noodle adalah makanan era baru masyarakat bergerak yang sangat menghargai waktu. Resensi Buku:
Buku Sejenis Lainnya:
![]() Advertisement |