|
Sinopsis Buku: Dalam buku ini, Howard Behar membeberkan prinsip-prinsip kepemimpinan yang dianutnya ketika dia menjabat sebagai Presiden Starbucks International. Prinsip-prinsip itulah yang membawa Starbucks menjadi merek yang sangat terkenal di dunia dan mengalami pertumbuhan luar biasa dalam hal jumlah gerai dan keuntungan.
Prinsip-prinsip tersebut antara lain adalah: + Ketahui Diri Anda: Kenakan Satu Topi-bila perusahaan memahami nilai-nilai mereka, tujuan dan sasaran, perusahaan akan memiliki energi dan semangat untuk melakukan hal-hal luar biasa. + Berpikir Mandiri: Orang yang Menyapulah yang Seharusnya Memilih Sapu-perusahaan harus bisa mengesampingkan peraturan bila diperlukan dan mendorong pemikiran mandiri dari para pegawai. + Menjadi Akuntabel: Hanya Kebenaran yang Terdengar Sebagai Kebenaran-perusahaan tidak boleh berahasia, tidak boleh berbohong, tidak boleh merendahkan karyawan. Perusahaan harus mengatakan apa yang harus dikatakan dengan rasa hormat dan penuh kepedulian. + Ambil Tindakan: Berpikir Seperti Orang yang Bertindak dan Bertindak Seperti Orang yang Berpikir-kita harus bisa menemukan semangat, tujuan, dan kegigihan. Prinsip "Semuanya tentang manusia" bukan cuma sekadar gagasan tetapi tindakan. Bertindaklah. Resensi Buku:
Buku Sejenis Lainnya:
Advertisement |