|
Sinopsis Buku: Ini kisah tentang Joy, seorang gadis berusia 19 tahun, yang menemukan kenyataan tak terduga yang menjadi rahasia keluarganya. Lelaki yang selama ini dianggapnya sebagai ayah, bukanlah ayah kandungnya. Dan, perempuan yang dipanggilnya ibu, bukanlah ibu kandungnya. Ia pun memutuskan untuk melarikan diri ke Shanghai, memburu kebenaran sekaligus mengejar impiannya hingga ke negeri Cina. Tekad menuntunnya ke babak baru dalam hidupnya. Ia terpesona dua lelaki yang ditemuinya. Lelaki pertama, tentu saja adalah ayah kandungnya. Lelaki kedua, seorang pemuda desa yang segera merebut perhatian dan menggetarkan hatinya. Lebih dari itu, perlahan tapi pasti, ia pun terlibat dalam pusaran politik dan gerakan rakyat pada masa tersebut. Idealisme dan tantangan menyatu dengan impian seorang gadis remaja, membuai dan membutakannya, lalai akan bahaya rezim komunis yang berkuasa. Inilah kisah berlatar salah satu episode yang paling tragis dalam sejarah kelam negeri Cina. Berhasilkah Pearl, perempuan yang dikenal Joy sebagai ibu, menapaki jejak pelariannya dan menempuh jalan untuk keluar dari negeri dengan rezim yang mencengkeram hingga ke sendi-sendi tulang manusia. "Seperti biasanya, See berhasil menciptakan atmosfer yang luar biasa.... Sepertinya ini akan menjadi karya hebat lainnya."--Publishers Weekly "Cakupan cerita ini sungguh memukau... Salah satu buku-yang-akan-terus-dibaca-hingga-pukul-empat-pagi...."--Los Angeles Times "Buku ini memberikan gambaran nyata yang akan senantiasa membayangi mengenai sebuah negara, sebuah keluarga, dalam situasi krisis."-Booklist Resensi Buku:
Buku Sejenis Lainnya:
Advertisement |