|
|
Sinopsis Buku:
“Kau boleh menghitung keuntungan materi dalam cinta. Tapi itu tak akan bisa menandingi kemurnian cinta.”
“Mana bisa hidup tenang di Jakarta? Coba lihat, di sebelah kiri kamu cewek pake tas Prada, di kanan pake terusan Gucci. Di belakang, cewek kecentilan pake kelom Dior! Jauh di depan mata, ada yang siap melototin kamu dari ujung rambut ke ujung kaki. Lalu matanya akan mengejek begitu tahu yang nempel di tubuh kamu cuma keluaran Mangga Dua.”
Lola humas di sebuah radio. Kantor yang membuatnya panas-dingin tiap hari, karena selalu berurusan dengan jetset-jetset Jakarta yang superglamor. Ia gadis yang cantik dan seksi. Mulanya ia tidak menyadari kelebihan itu. Tapi suatu hari ia sadar penampilannya bisa ditukar dengan uang.
Bahagiakah dia, setelah menjadi Cewek Matre?
Lucu dan segar banget! Ini penting untuk gadis-gadis muda yang bingung mencari jati diri, dan terjerumus dalam keinginan untuk cepat sukses dengan cara instan. Cara mengungkapkan kasus-kasusnya menarik banget!
Krisdayanti
Kasus begini memang banyak di Jakarta, dan mungkin juga di kota-kota lain. Alberthiene menuliskannya dengan gaya yang lincah dan humor yang segar. Tidak perlu ada yang tersindir, karena novel ini memang tidak menghakimi.
Moza Paramitha
Membaca novel ini, saya jadi bersyukur. Untung dari remaja saya sudah terbiasa kerja keras. Jadi untuk beli tas dan baju-baju favorit saya tak perlu jadi Cewek Matre!
Meuthia Kasim
Resensi Buku:
Buku Lainnya oleh Alberthiene Endah:
Lihat semua buku yang dikarang oleh Alberthiene Endah »
| Tentang Pengarang:
Menulis serial Lajang Kota adalah hiburan tersendiri bagi Alberthiene Endah. Penulis kelahiran Bandung 16 September ini mengaku menulis novel-novel MetroPop adalah relaksasi di tengah kesibukannya di bidang jurnalistik dan menulis biografi.Selain novel ringan Jodoh Monica, Cewek Matre, dan Dicintai Jo, penulis sudah menghasilkan novel psikologi, Jangan Beri Aku Narkoba (JBAN) yang difilmkan dengan judul Detik Terakhir. Novel JBAN, berhasil menggaet dua penghargaan. Oktober 2004, JBAN mendapat penghargaan khusus dari Badan Narkotika Nasional (BNN) dan Fan Campus dalam upaya pemberantasan narkoba. Mei 2005, JBAN terpilih sebagai Juara Pertama Adikarya Award 2005 IKAPI.Alberthiene juga menjadi produser dan penulis biografi diva kondang Krisdayanti dalam Seribu Satu KD, biografi politikus Dwi ... [ selengkapnya]
|
Buku Sejenis Lainnya:
oleh Christian Simamora
Rp 80.000 Rp 64.000
AKU INGIN JADI ORANG YANG KAMU INGAT SAAT GEMBIRA,
BUKAN YANG KAMU HUBUNGI SAAT SEDANG KESEPIAN SAJA.
Dear ... [selengkapnya] | oleh Dewi Dee Lestari
Rp 79.000 Rp 67.150
Sebuah upacara gondang mengubah segalanya bagi Alfa. Makhluk misterius yang disebut Si Jaga Portibi ... [selengkapnya] | oleh Tere Liye
Rp 69.000 Rp 58.650 Apalah arti memiliki?
[selengkapnya] | I Love You More oleh Adhila Jelita (Indra Bekti)
Rp 40.000 Rp 34.000 Dapatkan Edisi Bertanda Tangan
Berlaku dari tanggal 22 September 2014
[selengkapnya] |
Lihat semua buku sejenis »
Advertisement
|
|