|
Sinopsis Buku: "Lupakan sejenak makanan enak dan factory outlet, karena atraksi sejarah alam Bandung yang ditawarkan buku ini, lebih menantang untuk dijajal."
--Andi F. Noya, Jurnalis/Pembawa acara "Kick Andy" di Metro TV ***** Dataran tinggi Bandung yang rata-rata berelevasi 700 meter di atas permukaan laut adalah suatu bentukan unik. Bentang alamnya yang melandai dari semua arah, menjadikan Bandung seolah-olah berada di dasar sebuah mangkuk raksasa. Dengan melayangkan pandangan kita ke berbagai arah dari suatu bangunan tinggi di pusat kota Bandung, kita akan senantiasa memandang barisan pegunungan yang mengelilingi Bandung. Bandung merupakan sebuah kota yang berada di pusat dari suatu cekungan. Cekungan Bandung pada Kala Pleistosen Akhir merupakan suatu hamparan air yang teramat luas yang dinamakan dengan Situ Hyang. Fakta-fakta keberadaan danau purba itu kini tersingkap dengan eksotisnya pada lapisan tanah, endapan lumpur, batuan-batuan, hingga pada artefak dan temua fosil manusia purba. Resensi Buku:
Buku Sejenis Lainnya:
Advertisement |