|
Sinopsis Buku: Ini buku 2in1 (tu in wan), kembar siam, lahir dempet, antara Gokil Boy karya Andikobe dan Gokil Girl karya Lia Indra Andriana.
Setelah GokilMom dan GokilDad terbit, kini ulah keluarga gokil menjadi lengkap dengan kehadiran Gokil Boy dan Gokil Girl. Setidaknya, menjadi lebih keren apabila diajak foto keluarga :). Di dalam buku ini, hadir kegokilan anak cowok dan anak cewek secara khas. Masing-masing memiliki ekspresi kebandelan, kebadungan, atau kenarsisan yang mungkin sama, tapi juga berbeda tak terhingga ... sesuai dengan lonjakan hormon, desiran kepribadian, dan deburan emosi. Buku ini bukan saja pelengkap koleksi Anda atas dua buku sebelumnya, yaitu GokilMom dan GokilDad, melainkan juga menjadi sempurna karena buku 2in1 ini dihadirkan oleh dua anak gokil beda jenis kelamin, dan beda ladang lain belalang. Karena itu, berakit-rakitlah dahulu, genjot-genjotannya kemudian aja; belilah bukunya dahulu, dibaca kemudian. Resensi Buku:
![]() ![]() ![]() ![]() ![]() oleh: Merry gokil gokil gokil..buku ini ngingetin gw ama bokap gw yang super gokil en bikin gondok kalo di ceritain..hi hi hi..banyak kejutan ngakak serta keluguan masa muda yang ceplos dengan ortu.. hi hi hi. ![]() Buku Sejenis Lainnya:
![]() Advertisement |