|
Sinopsis Buku: Beberapa orang percaya bahwa memiliki iman adalah hak untuk memperoleh berkat dan kesejahteraan. Yang lain percaya bahwa iman dalam diri seseorang adalah segala yang diperlukan dalam kehidupan. Yang lain lagi berpendapat bahwa iman adalah kekuatan kosmik yang melahirkan manusia super, kerohanian super, orang-orang yang tak terkalahkan.
Tidak satupun seperti itu. Iman bukan percaya pada apa yang Anda tahu tidak benar, juga bukan mempercayai sesuatu yang tidak ada bukti. Alkitab adalah sebuah buku yang segalanya tentang iman, dan menyediakan bukti yang membuat iman menjadi sangat vital, sangat penting dan sangat mengejutkan. Di dalam Iman: Alat Penghubung dengan Kuasa Tuhan, penginjil dunia Reinhard Bonnke mengungkapkan bahwa: Iman adalah seperti sistem kabel yang membawa daya ke dalam hidup kita. Iman itu sendiri tidak punya kuasa, tapi yang menghubungkan kita langsung pada sumber kuasanya. Tidak ada hubungan kepada kuasa Allah tanpa iman. Apa yang kita percayai akan terjadi besok, berasal dari apa yang sudah kita ketahui terjadi kemarin. Ini bukan ukuran iman Anda, tetapi ukuran besarnya. Allah yang Anda percayai yang menentukan hasilnya. Reinhard Bonnke mungkin lebih memenuhi persyaratan kelayakan daripada kebanyakan orang untuk menjelaskan apa artinya melayani dalam kuasa Roh Kudus. Dia dan tim CFaNnya secara berkala melakukan Pelayanan Injil di Afrika, di mana tanda-tanda dan keajaiban mengikuti pemberitaan Injil. Lebih dari 1.600.000 orang hadir di setiap pelayanannya dan 3.450.000 membuat keputusan yang positif bagi Kristus hanya dalam 6 hari pertemuan, ini merupakan hari-hari yang dipenuhi dengan iman! Resensi Buku:
Buku Sejenis Lainnya:
Advertisement |