Sejak kuliah dan hingga sekarang, dunia komunikasi dan menulis menjadi bagian tak terpisahkan dalam hidupnya. Selama sepuluh tahun berkarir, Sarjana Ilmu Komunikasi ini pernah mencicipi nikmatnya berprofesi sebagai wartawan, penyiar radio, senior copywriter dan terakhir sebagai PR consultant.
Untuk tetap aktif menulis, ibu dari dua orang puteri ini bergabung di Forum Lingkar Pena Bekasi dan menjadi mentor kelas non fiksi.
Karya bukunya yang sudah diterbitkan adalah "Happy Working Mom" (Gramedia Pustaka Utama, 2012), "Seru (nggak)nya Jadi Copywriter" (Gramedia Pustaka Utama, 2011), "Berdamai dengan Asisten di Rumah" (Elex Media, 2010). "Masihkah Kau Mencintaiku??" (Leutika, Desember 2010), "Please deh, Mom, Solusi 10 Konflik Aktual Ibu-Anak" (Leutika, Januari 2011). ... [
selengkapnya]