|
Sinopsis Buku: Blog dan Facebook diakui mempunyai fungsi yang sama-sama bagusnya dalam membangun jaringan. Bagi dunia bisnis, keduanya bisa digabungkan sebagai media pemasaran yang tangguh. Hanya saja tidak banyak yang mengungkap mengenai mekanisme untuk mengintegrasikan antara keduanya sehingga bisa saling bekerjasama menangkap peluang. Beberapa aplikasi di Facebook mempunyai kemampuan untuk menampilkan artikel-artikel di dalam blog ke halaman profil pribadi maupun halaman publik (public page).
Hal ini akan memudahkan Anda untuk memberitahukan kepada teman-teman melalui halaman Beranda akan adanya informasi-informasi terbaru di dalam blog. Setiap kali terjadi pembaruan di dalam blog, secara otomatis akan muncul di dalam Facebook. Sebaliknya, jika dibutuhkan, Anda juga dapat menampilkan berbagai konten Facebook di dalam blog, antara lain status Facebook, posting di dinding halaman (wall), dan album foto. Bahkan melalui salah satu aplikasi pilihan di dalam Facebook, Anda bisa menulis artikel blog tanpa harus meninggalkan halaman Facebook. Disertai dengan tombol F-Share, situs blog Anda dapat dengan mudah disimpan dan dipromosikan oleh pengguna Facebook lainnya. Buku ini membahas cara mudah dan praktis mengolaborasikan blog dan Facebook. Dengan adanya kolaborasi antara blog dan Facebook, akan tercipta kekuatan yang besar dalam membangun jaringan massa di dunia maya. Selain itu juga bisa meminimalkan tenaga dalam mengelola Facebook dan blog secara bersama-sama, sebab aktivitas promosi hanya perlu dilakukan sekali saja. Tidak perlu dua kali usaha posting. Resensi Buku:
Buku Sejenis Lainnya:
Advertisement |