|
|
Sinopsis Buku: Buat Pelita, hidup ini bagaikan kepingan penuh warna. Di matanya Efraim-lah pemberi warna hidupnya. Namun karena Efraim juga, Pelita terperangkap dalam warna abu-abu: remuk hati berkepanjangan. Lalu dia bertemu dengan pengamen cantik di Santa Monica, Amerika. Konon, orang-orang memanggil gadis itu dengan julukan Bidadari Santa Monica.
Pelita terpesona pada sang bidadari. Mendatanginya setiap hari, mendengarkan lantunan lagu dan petikan harpanya dalam derai airmata, sambil tak henti-henti mengaguminya. Lalu, pada hari yang ketujuh...
"Pelita!" dengan fasih, bule jelita itu menyebut namanya. "That's your name right?" Pelita terkesima. Tak mengerti bagaimana mungkin bidadari cantik itu mengetahui namanya. Nama yang bahkan terasa asing saat diucapkan lidah bule seperti pengamen itu. Tapi tak hanya itu...
"See you later, Little Shine...," bahkan gadis cantik yang tak mungkin bisa bahasa Indonesia itu menyebutkan arti dari namanya. Pelita pun mulai mereka-reka, siapa gadis bermata biru itu sebenarnya? Mengapa bidadari itu begitu tertarik pada masa lalunya? Dan... apa sebenarnya hubungan pengamen cantik itu dengan the love of her life, Efraim?
Resensi Buku:
love this novel oleh: Elyne baguuss banget ni novel
well emang inti ceritanya sih standar
dari awal dia menerka2 apakah cowo idaman dia ini seorang gay (uda terlihat beberapa bukti dengan mata kepalanya sendiri)
sampe akhirnya jalan cerita berkesan happy ending, romantic, and so on
tapi ditengah2 ada twist alur cerita jadi bener2 menguras air mata saya
dan closingnya bener2 bikin merinding dan membuat saya meledak nangisnya hahaha
nice story
you must read this
Add your review for this book!
Buku Lainnya oleh Alexandra Leirissa Yunadi:
| (cover baru)
Rp 43.000 Rp 36.550 Tujuh tahun lalu, kecelakaan mobil itu terjadi. Gara-gara iseng memainkan setir mobil, Ralphie melakukan kesalahan terbesar di dalam hidupnya. Dia ... [selengkapnya] |
Lihat semua buku yang dikarang oleh Alexandra Leirissa Yunadi »
| Tentang Pengarang:
Kebiasaan mengarang Alexandra Leirissa Yunadi sudah dimulai sejak kecil, yaitu dengan memaksa gantian mendongengi Maminya sebelum tidur. Menulis novel dia lakukan pertama kali saat duduk di kelas 6 SD. Novel-novelnya itu beredar secara gratis di sekolahnya dan kadang-kadang sekolah lain. Berawal dari rasa kesalnya karena sebuah cerpen yang ditulisnya untuk majalah sekolah gagal dipublikasi lantaran majalah tersebut gagal terbit, karya Alexandra akhirnya dikirimkan dan dipublikasikan di sebuah majalah remaja pada saat dia duduk di kelas 1 SMU. Sejak saat itu dia sempat menjadi penulis cerpen yang cukup aktif di berbagai media, terutama remaja. Dia juga pernah meraih beberapa penghargaan dalam bidang menulis. Antara lain Juara I dan Harapan Lomba Cerpen Majalah Anita 1996, Juara Harapan ... [ selengkapnya]
|
Buku Sejenis Lainnya:
oleh Club Camilan
Rp 60.000 Rp 51.000 Ini adalah kisah tentang perempuan dalam merayakan pahit-manis hidup dan cinta yang selalu berkobar-kobar seperti api dalam hidangan ala ... [selengkapnya] | oleh Syahmedi Dean
Rp 50.000 Rp 42.500 Mungkinkah Nania jatuh cinta pada impian yang ia ciptakan sendiri? Mungkin. Nania hidup dalam kesepian panjang, di antara Papa, bintang televisi yang ... [selengkapnya] | oleh Sari Narulita
Rp 48.000 Rp 40.800 Lewat tokoh-tokohnya, Sari Narulita menampilkan keberagaman tema tentang perempuan dalam berbagai cerita. Cerpen-cerpen dalam buku ini mengisahkan ... [selengkapnya] | oleh Stephanie Zen
Rp 52.000 Rp 44.200 Amaya Jasmine Koesoemo tak pernah menduga, satu minggu bisa mengubah seluruh jalan hidupnya.
Tujuh hari. Seratus lima puluh empat jam. ... [selengkapnya] |
Lihat semua buku sejenis »
Advertisement
|
|