|
Sinopsis Buku: Menarik, sederhana, menggemaskan, dan imut adalah kesan orang ketika melihat karakter bergaya Chibi (Jepang). Tradisional, penuh filsafat, dan rumit... adalah kesan orang ketika memberikan kesan tentang budaya lokal (Indonesia). Nah, bagaimana jika keduanya digabungkan? Buku ini adalah jawabannya! Kita sering terheran-heran dan kagum melihat kehebatan karakter Wolverine, She-Hulk, dan Superman.
Namun pernahkah kita menyadari bahwa kekuatan ketiga tokoh tersebut sudah ada dalam kebudayaan kita sejak ribuan tahun yang lalu? Karakter Bima, Dewi Arimbi, dan Gathotkaca memiliki kemiripan dengan 3 tokoh hero barat tadi. Buku ini terbagi dalam 9 bab yang akan mengungkap secara praktis berbagai hal terkait dengan teknik perencanaan, perancangan, dan visualisasi karakter dalam gaya Chibi. Buku ini juga diperkaya dengan banyak tip, trik, dan informasi-informasi penting (For You to Know = FY2K) untuk meningkatkan kualitas karya. Satu poin penting lagi bahwa buku ini juga didukung oleh CD berisi kumpulan file latihan, gallery, wallpaper, serta video tutorial teknik menggambar manual dan proses coloring digitalnya. Kunjungi website kami di www.talented-project.com. Resensi Buku:
Buku Sejenis Lainnya:
Advertisement |