|
Sinopsis Buku: Pasar uang dan pasar valuta asing (valas), secara konseptual. adalah berbeda (segmented). Di pasar uang (money market), terjadi transaksi pinjam-meminjam dana sehingga memunculkan bunga (interest rate), sedangkan di pasar valas (foreign exchange market), terjadi transaksi pengonversian valuta satu menjadi valuta lain sehingga memunculkan kurs (exchange rate). Dalam praktik, kedua pasar ini saling terkait. Misalnya, investor meminjam euro (€), kemudian mengonversinya menjadi dolar ($), dan selanjutnya mendepositokannya di pasar uang $.
Buku ini mengajarkan era berinvestasi dengan memanfaatkan kesenjangan (disparity) di antara pasar uang dan pasar valas. Dalam Iiteratur perbankan/keuangan internasional, era investasi ini dikenal sebagai operasi covered interest arbitrage (CIA), yaitu misalnya: (a) investor meminjam euro (€) berjangka 1 bulan sekaligus, (b) mengonversinya menjadi dolar ($), setelah itu (c) mendepositokannya di pasar uang $ l bulan, dan terakhir (d) ia menjual $ terhadap pihak lain di pasar forward 1-bulan. Prinsip kerja operasi CIA sangat penting bagi perhitungan swap rate dan pelaku margin trading (pemain valas). Resensi Buku:
sangat menakjubkan oleh: m. azharun niam buku ini berisi tentang berbagai macam ilmu yang sangat berarti dalam menanggapi msalah pasar uang. sehingga bagi kita yang belum menguasai penuh buku ini dapat membacanya. materi pasar dalam buku ini berisi sangat padat, lengkap,dan kata-katanyapun mudah dipahami. namun kekurangan buku ini adalah kurang disediakan banyak gambar sehingga pembaca sulit untuk berimajinasi dalam memikirkan apa itu pasar uang. Add your review for this book! Buku Sejenis Lainnya:
Advertisement |