|
Sinopsis Buku: Inilah dua amalan terbaik yang pernah ada. Zikir 99 Asma`ul Husna dan Surah Yasin. Pengaruhnya amat luar biasa bagi kehidupan di dunia dan di akhirat. Dengan mengamalkan zikir dan surah ini berarti Anda telah mengundang Allah SWT ke dalam kehidupan Anda, memohon-Nya ikut “campur tangan” dalam menyelesaikan semua masalah Anda dan memenuhi segenap kebutuhan Anda.
Dialah Allah Yang Mahakuasa, Maha Pengampun, Maha Pemenuh kebutuhan. Tiada masalah yang tak dapat dipecahkan-Nya; tiada dosa yang tak bisa diampuni-Nya; dan tiada kebutuhan yang tak sanggup dipenuhi-Nya. Zikir dengan nama-nama-Nya, zikir 99 Asma`ul Husna, adalah kunci kebahagiaan hidup manusia di dunia dan di akhirat. Surah Yasin pun begitu kaya fadhilahnya. Kini, Anda bisa membuktikannya sendiri! “Allah mempunyai Asma`ul Husna, maka bermohonlah kepada-Nya dengan menyebut Asma`ul Husna itu” (Q.S. al A`râf: 180). Rasulullah saw. bersabda, “Sesungguhnya Allah memiliki 99 nama, seratus kurang satu. Barang siapa menghitungnya masuklah ia ke surga. Sesungguhnya Allah itu ganjil dan menyukai yang ganjil.” “Sesungguhnya setiap sesuatu mempunyai kalbu, dan kalbu Alquran adalah Surah Yasin. Barang siapa yang membacanya sebelum tidur atau pada siang hari sebelum bepergian, maka siang itu ia termasuk dalam orang-orang yang dijaga dan diberi rezeki hingga sore hari. Dan barang siapa yang membacanya pada malam hari sebelum tidur, Allah akan mewakilkan (mengutus) seribu malaikat yang menjaganya dari keburukan setiap setan yang terkutuk dan dari segala bencana...” (Riwayat Imam Ja’far ash Shadiq). Resensi Buku:
Buku Sejenis Lainnya:
Advertisement |