|
Sinopsis Buku: Sebagai salah satu keterampilan, karya kerajinan pafchwork, applique, dan quilting telah diakui keindahannya di berbagai belahan dunia. Keterampilan yang mengandalkan ketekunan, ketelitian, dan cita rasa seni ini, memikat banyak kaum wanita untuk mempraktikkannya. Berbagai pola klasik maupun modem diaplikasikan menjadi karya seni dengan berbagai warna yang memesona. Hasil karya kerajinan patchwork, applique, dan quilting pun dapat membentuk berbagai benda fungsional, seperti bedcover atau penutup tempat tidur, sarung bantal, taplak meja, hiasan dinding, tas, bahkan busana.
Buku ini akan membimbing Anda bagaimana membuat aplikasi patchwork, apllique, dan quilting pada aneka model busana pria maupun wanita. Anda pun akan mudah mempraktikkannya karena buku ini dilengkapi dengan cara membuat dan pola. Tujuh model aplikasi tersebut diaplikasikan pada blus, kemeja, maupun rok, antara lain: + FOUR PATCH PADA BLUS + CRAZY QUILT PADA BLUS + BACK COUNTRY PADA BLUS + SPOOL PADA ROK Selain memberikan kesenangan untuk Anda, hasil karya Anda pun layak dijadikan sebagai hadiah untuk mereka yang Anda kasihi dan tidak tertutup kemungkinan menjadi sumber penghasilan tambahan untuk Anda. Resensi Buku:
Buku Sejenis Lainnya:
![]() Advertisement |