|
Sinopsis Buku: "Percayakah Anda, bahwa Anda dapat mengambil kredit tanpa bunga untuk membeli rumah?"
"Anda juga dapat mencicil mobil tanpa bunga......," "Menggesek kartu tanpa bunga......," "Mendapatkan tambahan modal usaha bebas bunga......," "Bahkan gadai emas tanpa bunga..." Apa dan bagaimana kredit syariah bebas bunga? Temukan jawabannya dalam buku ini. *** "Bicara kredit hampir sama seperti bicara rokok, sebagian orang bilang enak, walaupun dapat merusak paru-paru, apalagi jika porsinya terlalu banyak. Oleh karena itu, tidak ada salahnya kita belajar dari buku ini tentang apa dan bagaimana "kredit" itu, terutama kredit syariah. Apa bedanya dengan kredit konvensional, dan serba-serbi kredit syariah lainnya. Dengan demikian, kita dapat mempunyai pengetahuan yang lebih banyak tentang perlu atau tidaknya kita mengambil kredit dan kalaupun kredit itu jadi diambil, kita akan lebih berhati-hati. Ahmad Gozali menceritakan semuanya dalam buku ini..." - Safir Senduk, Perencana Keuangan "Kehadiran buku ini cukup signifikan mengingat salah satu kelemahan mendasar dari sosialisasi ekonomi Islam yang ditulis secara sederhana dan praktis. Ditulis dalam bahasa dan istilah yang populer, buku ini mampu menjawab kesalahpahaman masyarakat awam atas bank syariah selama ini..." - Adiwarman A. Karim, Anggota Dewan Syariah Nasional Resensi Buku:
Buku Sejenis Lainnya:
Advertisement |