Cari berdasarkan:



Awakening to The Secret: Menggapai Kedalaman Rohani dalam Kegalauan Hidup Sehari-hari
 


Maaf, stock buku kosong atau out-of-print.


Awakening to The Secret: Menggapai Kedalaman Rohani dalam Kegalauan Hidup Sehari-hari 
oleh: Lama Surya Das
> Inspirasional & Spiritualitas » Spiritualitas

Penerbit :    Gramedia Pustaka Utama
Edisi :    Soft Cover
ISBN :    9796868830
ISBN-13 :    9789796868834
Tgl Penerbitan :    2002-01-00
Bahasa :    Indonesia
 
Halaman :    413
Ukuran :    150x230x0 mm
Sinopsis Buku:
Kita semua sangat berharap dapat berhubungan dengan sesuatu yang lebih agung daripada diri kita sendiri, untuk mengalami sang jati diri dalam kehidupan sehari-hari, dan meningkatkan pencerahan spiritual kita, namun kita tidak tahu kapan dan dari mana memulainya. Awakening the Sacred adalah sebuah buku baru yang sangat luar biasa. Buku ini menyediakan kiat-kiat dan praktik bagi semua pencari jalan kebenaran dari agama dan kepercayaan apa pun, untuk menggapai kedalaman spiritual dan menghayati kehadiran ilahi dalam kehidupan sehari-hari.Dalam buku yang menyemangati dan elegan ini, Lama Surya Das - seorang lama Amerika yang sangat terlatih dalam tradisi Tibet dan penulis buku terlaris Awakening the Buddha Within - memadukan praktik-praktik budhisme yang sangat bernilai dengan beragam filosofi dari agama atau kepercayaan lain dan tradisi-tradisi kebijaksanaan untuk menunjukkan kepada anda bagaimana menciptakan praktik spiritual yang mempribadi berdasarkan kepercayaan, aspirasi dan kebutuhan-kebutuhan anda. Melalui refleksi-refleksi mengenai pencarian hidupnya sendiri, esai yang bermakna dalam, dan cerita-cerita menghibur, Surya Das menemukan adanya benang merah yang mempertautkan semua jalan spiritual, termasuk kepercayaan, cinta kasih, kreativitas, pencarian diri, dan trasformasi. Ia lalu menjelajahi bentang-bentang doa, yoga, mantra, meditasi terpimpin, latihan pernapasan, dan banyak lagi ritual lainnya. Ia juga memberikan contoh-contoh praktis yang masing-masing dapat kita gunakan untuk menumbuhkembangkan roh batin kita.




Resensi Buku:





Tentang Pengarang:

Sudah menghabiskan tiga puluh tahun hidupnya belajar bersama para master Asia ternama, termasuk Dalai Lama, dan ia merupakan pembicara terkemuka untuk membangkitkan Buddhisme Amerika dan spiritualitas kontemporer. Ia seorang penulis puisi, penerjemah, dan guru spiritual full-time yang memberikan kuliah, workshop, dan retret meditasi di seluruh dunia. Sebagai karyanya, ia sudah menghasilkan 3 buku, salah satunya adalah buku terlaris Awakening the Buddha Within. Ia aktif dalam dialog antaragama, dan sudah menjadi tokoh utama dalam beberapa penerbitan termasuk New Age Journal, the Boston Globe, the Los Angeles Times, dan Tricycle. Ia tinggal di luar kota Boston, Massachusetts. [selengkapnya]




Buku Sejenis Lainnya:
oleh Asghar Mohamed
Rp 34.900
Rp 22.685

Aku terkejut menyaksikan tubuhku sudah terbaring kaku diantara keluarga, kerabat, dan para sahabatku. Aku melihat mereka semua berkumpul ...  [selengkapnya]

oleh @Qulkhairan
Rp 38.000
Rp 32.300
"Berdamailah dengan takdir, dan takdir akan berdamai denganmu."
(@hanifgozen)
"Termasuk dari sikap berlebih-lebihan ...  [selengkapnya]
oleh @Qulkhairan
Rp 38.000
Rp 32.300
"Selama kita berbuat baik, tak perlulah risau. Balasan Allah pasti tepat sasaran, tak mungkin meleset."
(@gluckFraulein)
[selengkapnya]
oleh Suhu Liu Wei
Rp 29.000
Rp 24.650

Beberapa orang tidak terlalu memedulikan peristiwa mimpi yang baru saja mereka alami. Padahal jika kita mendalaminya, mimpi terkadang mempunyai ...  [selengkapnya]


Lihat semua buku sejenis »




Advertisement