|
Sinopsis Buku: Ali Jum‘ah Menjawab 99 soal keislaman Seorang ahli fiqih yang ilmunya seluas samudera mensyaratkan dirinya tidak sebatas paham tentang fiqih, namun juga diuji kedalaman fiqihnya dalam memahami manhaj bermazhab, serta memahami khilaf para ulama. Bahkan, untuk masa sekarang fiqih tidak hanya mencukupkan dengan pengetahuan fiqih semata. Tentu disamping memahami bidang disiplin agama lainnya, juga dituntut untuk memiliki wawasan luas, ilmu humaniora, serta pengetahuan umum. Sehingga menghasilkan reproduksi fiqih yang senafas dengan perkembangan zaman. Makin dalam kemampuannya makin terlihat sikap toleran yang dimunculkan, serta luwesnya dalam berfiqih, hingga sudah jauh meninggalkan gerbong fanataisme mazhab, yang kadang membabi buta dan intoleran. Gambaran ini akan bisa kita temukan pada sosok Prof. Dr. Syaikh ‘Ali Jum‘ah. Buku ini menjadi semacam bunga rampai fatwa-fatwa beliau yang mengedepankan sikap moderat dan humanis, sembari tetap tidak melupakan jatidirinya sebagai seorang penganut mazhab Syafi‘i, namun dalam wajah masa kini. Keutamaan buku ini, justru tidak banyak menjelaskan yang ditulis dalam kitab fiqih umum, melainkan ‘suara liyan’ yang tidak banyak dibahas dan mungkin terlupakan, namun sangat penting diketahui kaum Muslim. Beberapa persoalan unik dan menarik, bahkan agak tidak lazim diketahui umat Muslim akan Anda temukan di dalamnya. Dan bisa jadi mungkin membuat Anda terkagum-kagum betapa hukum Islam di tangan beliau sudah sedemikian canggih dan bervisi masa depan, seperti: - Transplantasi Organ Tubuh - Donor Darah - Berobat dengan Al-Qur’an - Memercayai Analisis DNA - Kloning Manusia - Bayi Tabung - Hukum Kontrak Pemain Sepak Bola Resensi Buku:
Buku Sejenis Lainnya:
Advertisement |