|
Sinopsis Buku: Buku pertama tentang perempuan dan keuangan yang ditulis oleh seorang perempuan untuk menjawab berbagai problem yang dihadapi sehari-hari. Wajib dimiliki untuk Anda yang ingin: - Mencapai good money habit dalam mengelola anggaran rumah tangga. - Mengurangi bahkan lepas dari jeratan utang - dengan mudah - Menambah penghasilan melalui berbagai bisnis, bahkan tanpa modal uang - Memiliki tabungan dan sukses berinvestasi dengan berbagai tip praktis - Mencapai kebebasan nansial Namun tanpa harus mengorbankan kehidupan sosial dan kesenangan pribadi! *** "... Saya sangat menarankan setiap perempuan memiliki buku Menjadi Cantik, Gaya, dan Tetap Kaya, serta untuk para pria menghadiahkan setiap perempuan yang berarti bagi dirinya dengan buku ini." - Prof. DR. Meutia Hatta Swasono, Anggota Dewan Pertimbangan Presiden, Menteri Negara Pemberdayaan Perempuan Kabinet Indonesia Bersatu 1 (2004-2009), Guru Besar FISIP UI "... Menjadi cantik, gaya dan tetap kaya; dua hal yang sering dikonotasikan berseberangan, karena dianggap tidak mungkin bercita-cita untuk kaya, atau sehat secara finansial, namun melakukan pemborosan untuk urusan penampilan. Dalam buku ini Prita mampu menjawab hal tersebut dengan bahasa sederhana dan mudah dipahami. Saya yakin buku ini akan memberi banyak manfaat bagi sahabat perempuan di Indonesia." - Friderica Widyasari Dewi, SE, MBA, Direktur Bursa Efek Indonesia Resensi Buku:
Buku Sejenis Lainnya:
Advertisement |