|
Sinopsis Buku: Hitam Putih mengisahkan tentang kehidupan di sebuah kantor hukum terkemuka di Jakarta beserta lika-liku penanganan beragam kasusnya. Karier Dewa membentang mulus sebagai partner di kantor hukum tersebut. Analisis dan strateginya dalam memecahkan berbagai kasus digambarkan dalam novel ini, mulai dari kasus gugatan class action yang menyeret Sang Gubernur terpilih hingga kasus aksi mogok kerja di sebuah pabrik konveksi yang ternyata tak murni soal perselisihan antara buruh dengan pengusaha. Namun, di tengah kesuksesannya itu, Dewa merasakan kehampaan dalam relung jiwanya. Hidupnya terasa sepi dan kosong. Akankah Dewa sanggup memenangkan kasus-kasus itu dan mampu menemukan kembali jiwanya yang hampa? Worklit adalah novel yang menyajikan beragam kisah profesi dan kehidupan di dunia kerja. Lika-liku pekerjaan dari sebuah profesi serta beragam intriknya disajikan dalam bentuk cerita sehingga pembaca dapat menyelami dan memahami lingkungan kerja sebuah profesi dan bagaimana kenyataan di dunia kerja. Kehadiran Worklit diharapkan dapat menginspirasi, memperluas wawasan, sekaligus menghibur Resensi Buku:
Buku Sejenis Lainnya:
Advertisement |