|
Sinopsis Buku: Penelitian kualitatif masih belum banyak digunakan dan diterapkan ke berbagai penelitian di Indonesia. Ada beberapa alasan yang mungkin menyebabkan penelitian kualitatif kurang populer. Pertama, adanya kesan bahwa penelitian kualitatif kurang memiliki bobot akademis karena lebih menonjolkan unsur subjektivitas peneliti. Kedua, penelitian kualitatif kurang memiliki daya generalisasi hasil temuan karena jumlah sampel yang relatif lebih sedikit daripada penelitian kuantitatif. Dan ketiga, kurangnya pengenalan dan pengajaran metodologi penelitian kualitatif semenjak mahasiswa belajar di tingkat strata 1. Buku ini berusaha memperkenalkan penelitian kualitatif secara lebih mendalam. Buku ini dapat menjadi panduan bagi peneliti yang mulai menggunakan metodologi penelitian kualitatif. Pengalaman pribadi penulis ketika mempelajari penelitian kualitatif menjadi dasar bagi penyusunan materi yang ada dalam buku ini. Isi buku ini: (1) Pendahuluan: Kuantitatif v.s. Kualitatif; (2) Etika Penelitian; (3) Perancangan Penelitian Kualitatif; (4) Pengumpulan Data; (5) Manajemen dan Analisis Data Kualitatif; (6) Penulisan Laporan dan Publikasi; (7) Action Research; (8) Case Study; (9) Etnogra ; (10) Grounded Theory. Pengguna buku ini: (1) mahasiswa S1, khususnya yang sedang mengikuti mata kuliah metodologi penelitian atau yang sedang menyiapkan skripsi; (2) mahasiswa S2 dan S3 segala jurusan, sebagai refererensi praktis untuk penyusunan thesis atau disertasi; (3) para peneliti, khususnya yang menggunakan penelitian kualitatif. Samiaji Sarosa, S.E., M.Sc., Ph.D. Lulus S1 dari Jurusan Akuntansi, Fakultas Ekonomi, Universitas Atma Jaya Yogyakarta pada 1997. Lulus S2 dari Department of Information Systems, Faculty of Commerce, University of Wollongong – Australia pada 2001. Lulus S3 dari Department of Software Engineering, Faculty of Information Technology, University of Technology, Sydney – Australia pada 2007. Saat ini beliau bekerja sebagai dosen di Fakultas Ekonomi, Universitas Atma Jaya Yogyakarta. Resensi Buku:
Buku Sejenis Lainnya:
Advertisement |