|
Sinopsis Buku: Pengindraan jauh sangat diperlukan dalam aktivitas survei-pemetaan untuk pengelolaan lingkungan, evaluasi lahan, perencanaan wilayah, dan penanganan bencana. Citra satelit merupakan salah satu sumber data utama untuk keperluan tersebut. Melalui buku ini, pembaca diperkenalkan dengan konsep citra digital pengindraan jauh, cara perolehan, kalibrasi/koreksi dan analisisnya untuk pemetaan, serta kajian lingkungan, kewilayahan, dan sumber daya. Beberapa jenis citra digital digunakan sebagai contoh di sini, meskipun titik beratnya masih pada citra satelit sumber daya. Buku teks ini dirancang untuk menjadi pegangan dasar bagi peneliti yang mendalami pengindraan jauh dan sistem informasi geografis (GIS), serta bagi mahasiswa di fakultas/jurusan ilmu kebumian (geografi, geodesi, geologi dan geofisika), maupun bidang lain yang terkait dengan kajian lingkungan dan kewilayahan (kehutanan, pertanian, planologi/perencanaan wilayah, dan kelautan). Isi buku ini terbagi ke dalam sembilan bab, meliputi (1) Pendahuluan, (2) Cara Perolehan Citra Digital dan Karakteristiknya, (3) Sistem Pengindraan Jauh sebagai Penghasil Citra Digital, (4) Statistik dan Aljabar Citra untuk Visualisasi dan Analisis Data Pengindraan Jauh, (5) Restorasi dan Kalibrasi Citra, (6) Penajaman Citra dan Pemfilteran Spasial, (7) Transformasi Spektral, (8) Klasifikasi Multispektral, dan (9) Penutup: Metode Analisis Lanjut Citra Pengindraan Jauh. Resensi Buku:
Buku Sejenis Lainnya:
Advertisement |