|
Sinopsis Buku: Berdiri di hadapan anda semua hari ini, saya tidak melihat harapan yang cerah untuk hari esok. Saya tidak melihat ribuan calon pemimpin di berbagai industri. Bahkan saya melihat ribuan pecundang! Anda bertanya-tanya, "Masih adakah harapan untukku?" Sayang sekali, tidak. Sudah terlambat! Karena itu, saya hanya ingin memberi harapan kepada adik angkatan anda. Saya katakan: keluarlah. Kemasi barang-barang dan isi benakmu, dan jangan kembali. Keluar sekarang, dan mulai bisnis sendiri. Topi dan toga yang kamu kenakan hanya memberi beban yang terus membuatmu tersuruk-suruk...
Lawrence Ellison CEO dari ORACLE, Orang Kedua Terkaya di Dunia Pidato wisuda sarjana, Yale University, September 2000 Anda pernah menghadiri reuni sekolah? Setelah sekian lama tak bertemu, menarik sekali mendapati bahwa orang-orang yang tak terlalu sukses di kelas justru lebih sukses dalam hidup. Mereka datang dengan pesawat kelas satu atau mengendarai sedan mewah, sementara jago-jago kelas datang dengan tiket kelas ekonomi atau mobil keluarga dan mengeluhkan sakit pinggangnya. Prestasi akademik hanya baik di kelas, tetapi bisa amat merugikan untuk berlaga dalam kehidupan nyata. Roger Konopasek Pembicara Motivasional, Pengusaha, dan Penulis buku bestseller Success Adventure dan Make Million $ Marketing Buku ini akan menyadarkan kita betapa sekolah saja tidak cukup, bahkan mungkin merugikan, dan mengajak kita untuk memasuki berbagai alternatif pembelajaran yang akan membuat kita semakin berdaya dalam kehidupan nyata. Resensi Buku:
oleh: Lambertus Guntoro Add your review for this book!
Buku Sejenis Lainnya:
Advertisement |