|
Nyonya Rumah
Nyonya Rumah merupakan nama samaran dari Julie Sutarjana. Lahir di Lasem pada tahun 1922. Seorang ibu rumah tangga dengan 4 anak. Seperti suaminya,sebenarnya ia berprofesi sebagai guru karena berlatar belakang pendidikannya, akan tetapi karena kurang menyukai profesi ini, pekerjaan sebagai guru ditinggalkannya. Ia lebih suka mengurus rumah tangga dan memasak, yang telah ditekuninya slalam 10 tahun. Setelah menikah tahun 1950, dan hijrah ke Bandung, pada tahun 1951 ia mengasuh rubrik dapur di mingguan Star Weekly hingga tahun 1961. Dilanjutkan dimingguan jaya(1961-1971)dan Harian Kompas(1971-hingga kini)dengan nama samaran nyonya rumah. Julie sempat menyusun 4 buah buku masak yang diterbitkan oleh PT Kinta dan kemudian dilanjutkan oleh penerbit PT Gramedia Pustaka Utama. Ketiga buku yang telah diterbitkan oleh PT Gramedia tersebut, sangat sukses dipasaran,menjadi pedoman masak banyak kaum ibu, dan telah mengalami cetak ulang beberapa kali. Ketiga bukunya tersebut kemudian diubah menjadi Seri Pandai Masak Edisi Baru, telah terbit sebanyak 13 buku. Selain Seri Pandai Masak dan buku Variasi Olahan Pisang ini, telah terbit pula Variasi Olahan Udang dan Variasi Perkedel.
|