Excel adalah program yang sangat populer. Jutaan orang di seluruh dunia menggunakannya. Sebagian besar para pengguna belum menemukan beberapa hal yang menakjubkan dari program ini. Setelah Anda menemukan informasi yang berguna dalam buku ini, Anda dapat menerapkannya dalam pekerjaan Anda.
Pokok bahasan yang disajikan dalam buku 100 Tip & Trik Microsoft Excel 2013 ini meliputi:
• Tip & trik bekerja dengan workbooks dan file. Fasilitas ini sangat fleksibel digunakan untuk mengelola tampilan Excel, baik menambah, menyembunyikan, memodifikasi elemen-elemen Microsoft Excel.
• Tip & trik memformat tabel, format number, format indentasi, format pointer, membuat bullet list, hingga memanfaatkan tombol perintah Conditional Formatting untuk membuat tabel Anda lebih mudah dibaca dan dipahami.
• Tip & trik bekerja dengan Formula yang membahas mengenai bagaimana cara mengubah ukuran formula bar, memonitor sel Formula, beberapa trik mengenai AutoSum serta menghitung umur orang.
• Tip & trik bekerja dengan data yang membahas mengenai bagaimana cara menyeleksi sel atau range secara cepat, memanfaatkan fitur AutoFill, memproteksi data, membuat daftar drop-down list dalam sel, serta bagaimana metode memperoleh data dari halaman Web.
• Tip & trik bekerja dengan grafik dan grafis yang membahas mengenai memahami Recommended Chart, membuat grafik kombinasi, mengatasi data hilang pada grafik hingga bagaimana trik mempercantik gambar.
• Tip & trik mengenai tabel dan tabel pivot yang membahas bagaimana trik mengelola tabel hingga trik mengelola tabel pivot.
Buku ini juga disertai dengan petunjuk yang akan membantu Anda untuk lebih mudah mempelajari dan memahami tip & trik mengelola Microsoft Excel.