|
Sinopsis Buku: Buku ini menelusuri secara lengkap dan mendetail tentang berbagai pemikiran dan teori hukum adat yang berkembang di Indonesia. Selain itu, dalam buku ini sekaligus dibahas tentang bagaimana nasib hukum adat di masa depan. Penulis yang merupakan seorang dosen dan peneliti juga mengangkat analisis atas berbagai teori dan pemikiran dalam hukum adat yang dilengkapi dengan anotasi dari penulis. Untuk meningkatnya kemampuan pemahaman teori dan analisis dari pembaca (khususnya para mahasiswa) maka diberikan bab khusus yang berisi berbagai pertanyaan sebagai salah satu sumber bahan diskusi. Melalui buku ini akan terpapar secara lengkap tentang pandangan yang berkembang dalam hukum adat, sehingga bisa menjadi pegangan untuk lebih mudah memahami hukum adat Indonesia secara utuh. *** Nico Ngani dilahirkan di Ngada-Flores-NTT. Pendidikan formal dihayati di lembaga-lembaga pendidikan berikut: Studi Ilmu Filsafat (Ledalero-Flores); Sarjana Ilmu Pendidikan (Sanata Dharma Yogyakarta, 1971); Sarjana Ilmu Hukum (FH Atma Jaya Yogyakarta, 1973); Magister Social Work/Sociology (Asian Social Institute Manila, 1979); Magister Manajemen IPWI (Yogyakarta dan Jakarta, 1996); Studi Strata Tiga Ilmu Hukum Pidana (Universitas Airlangga-Surabaya dan Rijksuniversiteit di Leyden-Belanda). Resensi Buku:
Buku Sejenis Lainnya:
Advertisement |