|
Sinopsis Buku: Konsumsi dan kebutuhan komoditas buah dari tahun ke tahun terus meningkat. Namun, keadaan ini tidak diimbangi dengan produksi buah-buahan yang memadai, baik secara kuantitas maupun kualitas. Akibatnya, buah-buah impor pun kini merajai pasar modern domestik, bahkan mudah ditemui di pasar-pasar tradisional.
Padahal, kualitas buah tropis lokal tidak kalah dengan buah-buahan impor. Sebenarnya, situasi ini bisa dibilang sebagai peluang yang potensial untuk digarap, mengingat produksi buah dalam negeri masih belum mampu memenuhi kebutuhan pasar ekspor dan lokal. Permasalahan teknis di lapangan kadang menjadi batu sandungan bagi petani ataupun pengusaha dalam membudidayakan tanaman buah. Melalui buku ini, pengetahuan teknis budi daya 14 tanaman buah tropis unggulan dikupas secara komprehensif, termasuk varietas-varietas unggulan yang berdaya saing tinggi di pasaran. Resensi Buku:
Buku Sejenis Lainnya:
Advertisement |