|
Sinopsis Buku: Sejak zaman dahulu, rumah menghadirkan rasa memiliki, mengasihi, dan kebersamaan yang membuat kita mampu menata hidup. Saat ini, konsep tersebut menjadi lebih penting karena hingar bingar kehidupan modern menambah keinginan kita untuk menghadirkan ‘surga’ yang menyejukkan, tempat kita bisa memanjakan pikiran, tubuh, dan jiwa.
Sebagai akibatnya, hal utama yang kini banyak diminta dari suatu desain kontemporer adalah hadirnya suasana damai. Inspirasi dalam buku ini dihadirkan dari prinsip minimalis Zen. Gaya yang menghasilkan kesejukan dibalur kesederhanaan spontan dari materi alam ini bertujuan untuk menciptakan penangkal stres dan ketegangan hidup di abad modern. Meskipun terdengar asing, sebenarnya tidak ada rahasia besar untuk menciptakan ‘rumah bagi jiwa’. Rahasianya hanyalah meminimalkan interior agar keindahan cahaya, tekstur, dan bentuk dapat memperindah dekorasi. Juga tak ada konsep lingkungan spiritual mutlak pada ruang tidur atau ruang keluarga. Sebaliknya, ide dari desain ini bersifat umum dapat diterapkan menyeluruh pada ruang kerja dan kamar tidur. Inspirasi ini memungkinkan Anda untuk menciptakan ketentraman yang semula Anda pikir hanya ada di tempat kebugaran atau spa kesehatan yang eksklusif. Resensi Buku:
Buku Sejenis Lainnya:
Advertisement |