|
Sinopsis Buku: Kenyamanan, Kebahagian, dan Jaminan Keuangan menurut Definisi Anda Sendiri"Apakah Anda harus kaya untuk bahagia? Apakah menjadi lebih kaya akan membuat Anda lebih bahagia? Apakah uang membeli kebahagiaan?"-semua itu bukanlah jenis pertanyaan yang biasanya Anda dengar dari seorang pakar keuangan pribadi. Namun, dalam masa sulit ini, saat banyak orang berjuang dengan pekerjaan yang tidak menjamin, investasi yang merosot, dan rasa takut akan masa depan, Chatzky memutuskan untuk menulis buku keuangan pribadi yang berbeda.You Don't Have to Be Rich mengungkapkan kesamaan orang-orang paling bahagia di masa sulit ini dalam hal pengelolaan uang mereka dan apa yang bisa dipelajari orang lain dari mereka. Sebagai contoh, mereka punya kebiasaan dan perilaku yang sangat berbeda dalam hal-hal yang mungkin dianggap sepele orang lain, seperti seberapa sering orang membayar tagihan dan apa yang dilakukan saat orang menerima laporan keuangan dari bank lewat pos. (Petunjuk: menjejalkannya tanpa dibuka ke dalam laci meja bukan tindakan bijaksana.)Chatzky menjelaskan bahwa hanya karena investasi kita merosot bukan berarti kita harus berhenti menabung, berinvestasi, dan melakukan perencanaan keuangan. Sebuah kehidupan yang aman dan nyaman masih bisa kita jangkau. Ia menawarkan berbagai strategi gamblang yang bisa diterapkan untuk membuat kita lebih bisa mengendalikan uang kita. Resensi Buku:
Buku Sejenis Lainnya:
![]() Advertisement |